Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan di jalan raya, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Palangka Raya kembali melaksanakan kegiatan Pendidikan Masyarakat Lalu Lintas (Dikmas Lantas), Kamis (24/4/2025).
Kegiatan yang dipusatkan di Jalan Riau ini dipimpin langsung oleh Kanit Kamsel Iptu Eko Hermawan bersama personel dari Unit Kamsel Satlantas.
Dalam kegiatan tersebut, petugas memberikan edukasi mengenai aturan dan etika berlalu lintas, serta membagikan brosur, stiker, dan helm SNI kepada para pengguna jalan.
Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., melalui Kasatlantas AKP Egidio Sumilat menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di wilayah kota Palangka Raya.
“Kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya keselamatan di jalan, seperti penggunaan sabuk pengaman, helm standar SNI, serta tidak membawa muatan berlebih yang berisiko menimbulkan kecelakaan,” ungkap Egidio.
Selain memberikan penyuluhan secara langsung, personel Satlantas juga membagikan helm kepada pengguna kendaraan roda dua sebagai bentuk kepedulian terhadap keselamatan berkendara. (dk_reborn/red)
Tags:
Polresta Palangkaraya