Polsubsektor Jekan Raya Hadiri Sosialisasi DLH Palangka Raya Terkait Depo Mini Pembuangan Sampah





Palangka Raya, Newsinkalteng co.id – Guna mendukung program kebersihan dan pengelolaan lingkungan, Polsubsektor Jekan Raya menghadiri kegiatan sosialisasi pembangunan Depo Mini pembuangan sampah yang diselenggarakan oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palangka Raya, Kamis (17/4/2025).

Kegiatan tersebut berlangsung di wilayah Kelurahan Petuk Katimpun, Kecamatan Jekan Raya, dan dihadiri oleh Aipda Jonathan Refualu serta Bripka Mokh Abdullah Edris selaku perwakilan dari Polsubsektor Jekan Raya.

Dalam kesempatan itu, pihak DLH memaparkan rencana pembangunan depo mini sebagai upaya mempermudah pengelolaan sampah masyarakat dan menjaga kebersihan lingkungan.

Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H. melalui Kapolsusektor Jekan Raya Iptu Siswanto menyampaikan bahwa pihaknya mendukung penuh setiap program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

"Melalui kehadiran anggota di kegiatan ini, kami berharap dapat memperkuat sinergi Polri dengan pemerintah daerah serta mendorong masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar," ungkapnya.

Kegiatan sosialisasi berjalan dengan aman, tertib dan penuh semangat kolaborasi antar instansi. (dk_reborn/red)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama