Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Palangka Raya mengikuti video conference (vicon) yang digelar oleh Polda Kalteng untuk menyampaikan analisa dan evaluasi (anev) tentang situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) kepada seluruh jajaran.
Vicon diikuti melalui Aula Rupatama Mapolresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km. 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang dihadiri oleh Wakapolresta, AKBP Moch. Isharyadi Fitriawan bersama para Pejabat Utama (PJU) dan Perwira, Senin (21/4/2025) pagi.
Kapolresta, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H. melalui AKBP Moch. Isharyadi Fitriawan menjelaskan, vicon dipimpin oleh Kapolda Kalteng, Irjen. Pol. Iwan Kurniawan, S.I.K., M.Si. dengan pembahasan yakni situasi kamtibmas di seluruh wilayah hukum Polres jajaran.
“Bapak Kapolda beserta para PJU Polda Kalteng akan menyampaikan hasil dari analisa dan evaluasi terhadap perkembangan situasi kamtibmas yakni mulai dari isu-isu menonjol hingga segala bentuk kerawanan maupun gangguan yang berpotensi terjadi,” jelasnya.
“Yang bertujuan Untuk mengetahui bagaimana keadaan yang sebenarnya, mengidentifikasi masalah, dan mencari solusi apabila ada kendala, sehingga seluruh pelaksanaan tugas kepolisian yang dilaksanakan dapat berjalan dengan efektif dan efisien,” pungkasnya. (pm/red)
Tags:
Polresta Palangkaranya