Polresta Palangka Raya Amankan Ibadah Jumat Agung di Gereja Bethesda



Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Pada Jumat (18/4/2025), Polresta Palangka Raya, dibawah pimpinan Kapolresta Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., melaksanakan pengamanan kegiatan ibadah Jumat Agung di Gereja Bethesda, Jalan Rajawali Km 7, Kelurahan Bukit Tinggal, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya. Kegiatan ibadah ini dihadiri oleh sekitar 500 jemaat dan berjalan dengan aman dan lancar.

Pengamanan dilakukan oleh personel Polresta Palangka Raya sesuai dengan Surat Perintah Kapolresta Palangka Raya Nomor: Sprint/421/IV/PAM 3.3/2025, yang ditandatangani pada 8 April 2025.

Pengamanan dipimpin oleh Iptu Narmanto selaku Perwira Pengendali (Padal), dengan dibantu oleh Aiptu Sapto Aristyo Wisnu sebagai Danru dan Aipda Achmad Raheimi.

Ibadah Jumat Agung dimulai pada pukul 08.00 WIB dan berlangsung hingga pukul 10.15 WIB, dengan dipimpin oleh Pendeta Friska S.Th dan Pendeta Ina S.Th. Selama pelaksanaan ibadah, situasi di sekitar gereja tetap kondusif tanpa gangguan apapun.

"Pengamanan ini kami lakukan untuk memastikan rasa aman bagi jemaat yang mengikuti ibadah. Kami terus berkoordinasi dengan pihak gereja dan instansi terkait untuk menjaga situasi tetap kondusif," ujar Narmanto.

Setelah ibadah selesai, para jemaat meninggalkan lokasi dengan tertib, dan pengamanan pun usai dilaksanakan sesuai yang diharapkan seluruh lapisan masyarakat. (dk_reborn/red)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama