Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat saat perayaan Hari Raya Idul Fitri 1446 H, personel Polsek Sabangau melaksanakan patroli di wilayah pemukiman warga di Kelurahan Kalampangan, Kecamatan Sabangau, Kota Palangka Raya.
Patroli ini dipimpin oleh KA SPKT Aipda F. Kadek bersama Bripka Indra B, dengan menyasar pemukiman warga yang tengah merayakan Idul Fitri.
Selain memastikan situasi tetap kondusif, petugas juga berdialog dengan masyarakat dan menyampaikan imbauan terkait keamanan dan ketertiban.
Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Sabangau, Iptu Ahmad Taufiq, menegaskan bahwa patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta mencegah potensi gangguan kamtibmas selama perayaan Idul Fitri.
"Kami hadir di tengah masyarakat untuk memastikan perayaan Idul Fitri berlangsung dengan aman dan nyaman.
Selain itu, patroli ini juga sebagai bentuk kemitraan dengan warga dalam menjaga keamanan lingkungan," ujar Kapolsek, Selasa (1/4/2025).
Dalam patroli tersebut, petugas juga mengimbau warga untuk tetap waspada terhadap potensi tindak kejahatan, seperti pencurian rumah kosong yang ditinggal mudik serta gangguan ketertiban lainnya.
Selama kegiatan patroli berlangsung, situasi di wilayah hukum Polsek Sabangau terpantau aman dan kondusif.
“Polsek Sabangau berkomitmen untuk terus meningkatkan keamanan, terutama di momen-momen penting seperti Hari Raya Idul Fitri,” tutupnya. (dk_reborn/red)
Tags:
Polresta Palangkaraya