Antisipasi Gangguan, Polresta Palangka Raya Cek Keamanan Ruang Tahanan saat Malam




Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Pengecekan ruang tahanan markas komando (mako) kembali dilakukan oleh Kepolisian Resor Kota (Polresta) Palangka Raya, Polda Kalteng guna mengantisipasi segala bentuk potensi gangguan saat malam hari.

Pengecekan kali ini dilakukan oleh para personel Unit SPKT bersama gabungan piket fungsi pada ruang tahanan Mapolresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km. 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Sabtu (19/4/2025) malam.

“Pengecekan ruang tahanan dilakukan mulai pukul 20.15 WIB setelah melaksanakan apel serah terima piket fungsi, yang bertujuan untuk mengantisipasi gangguan saat malam hari,” ungkap Kapolresta, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H.

Kegiatan pun diawali dengan mengecek jumlah dan kondisi para tahanan yang ada di sana, termasuk juga pada kondisi ruangan baik itu kamar tahanan, teralis besi, gembok hingga kamera CCTV yang terpasang pada ruang tahanan Polresta Palangka Raya.

“Kami tentunya berupaya untuk tetap menjaga kondisi para tahanan selama berada di Polresta Palangka Raya, baik itu dalam hal kelengkapan, kesehatan dan lain sebagainya untuk memastikan seluruhnya tetap kondusif,” jelas Kapolresta.

“Termasuk juga pada kondisi ruang tahanan yang tetap harus dipantau setiap saat demi mengantisipasi terjadinya gangguan keamanan, khususnya terkait peristiwa tahanan kabur dan kebakaran bangunan,” pungkasnya. (pm/red)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama