Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Sebagai bentuk komitmen terhadap peningkatan literasi masyarakat, Polsek Bukit Batu, Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng meluncurkan program Motor Bajaka (Bhayangkara Jaga Aksara) Presisi Literasi yang bertujuan untuk memberikan akses bacaan kepada masyarakat.
Program ini digelar di Mapolsek Bukit Batu, di mana warga, khususnya pelajar, diberikan kesempatan untuk membaca berbagai jenis buku yang disediakan oleh pihak kepolisian, mulai dari buku pelajaran untuk SD hingga SMA, buku keagamaan, perundang-undangan, serta buku cerita nusantara.
Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Bukit Batu, Ipda Iwan Kushadinoto, menyampaikan bahwa kehadiran Motor Bajaka Presisi ini merupakan upaya untuk mendorong minat baca dan meningkatkan pengetahuan masyarakat, khususnya generasi muda.
“Melalui program ini, kami ingin memastikan bahwa masyarakat di Kecamatan Bukit Batu dapat lebih mudah mengakses bahan bacaan yang berkualitas,” ujarnya, Rabu (23/4/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat memperluas wawasan dan mengedukasi melalui literasi. Polsek Bukit Batu juga berencana untuk mengembangkan program ini ke lebih banyak lokasi, guna memberikan manfaat lebih luas bagi masyarakat.
“Harapannya, program ini dapat berkelanjutan dan memberikan dampak positif bagi perkembangan pendidikan di wilayah kami,” tambahnya.
Melalui program literasi keliling ini, Polsek Bukit Batu berharap dapat berkontribusi dalam menciptakan masyarakat yang lebih cerdas dan berpengetahuan. (dk_reborn/red)
Tags:
Polresta Palangkaraya