Bersama Mahasiswa, Polsek Sabangau Salurkan Baksos Polda Kalteng Jelang Ramadan di Sabaru




Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Menyambut datangnya bulan suci Ramadan, Polsek Sabangau bersama mahasiswa turut menyalurkan bantuan sosial (baksos) dari Polda Kalimantan Tengah kepada masyarakat di Kelurahan Sabaru, Kecamatan Sabangau, Palangka Raya.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kepolisian terhadap warga yang membutuhkan, sekaligus mempererat silaturahmi dengan masyarakat menjelang bulan penuh berkah.

Paket bantuan yang disalurkan berisi kebutuhan pokok yang diharapkan dapat meringankan beban penerima dalam menjalani ibadah puasa.

Kapolsek Sabangau, Iptu Ahmad Taufiq, menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya sebagai bentuk kepedulian sosial, tetapi juga sebagai upaya memperkuat sinergi antara Polri, mahasiswa, dan masyarakat.

“Kami berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat bagi warga yang menerimanya serta menjadi berkah bagi kita semua di bulan Ramadan yang akan datang,” ujarnya mewakili Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H.

Dalam kesempatan ini, mahasiswa yang turut serta juga menunjukkan semangat kebersamaan dengan membantu proses pendistribusian bantuan langsung ke warga yang membutuhkan.

Dengan adanya kegiatan sosial ini, diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat serta menciptakan suasana Ramadan yang lebih penuh kebersamaan dan kepedulian. (dk_reborn/red)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama