Pimpin Apel Pagi, Kasatresnarkoba Polresta Palangka Raya Ajak Personel Mawas Diri dan Terus Belajar



Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Kasatresnarkoba Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng, AKP Aji Suseno berkesempatan mewakili Kapolresta, Kombes Pol. Boy Herlambang untuk memimpin apel pagi yang dilaksanakan secara rutin oleh kesatuannya.

Apel pagi digelar pada lapangan Mapolresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km. 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang dihadiri oleh para Pejabat Utama (PJU), Perwira beserta personel Bintara dan ASN Polri, Jumat (11/10/2024) pagi.

Dalam kesempatan tersebut, Kasatresnarkoba pun menyampaikan sejumlah amanat kepada seluruh personel, salah satunya yakni mengajak untuk mawas diri dan terus belajar demi meningkatkan kemampuan sebagai anggota Polri.

“Saya mengajak rekan-rekan sekalian agar senantiasa mawas diri dalam menjalani kehidupan sehari-hari, yakni dengan memeriksa atau mengoreksi diri sendiri secara jujur dari apa yang telah dilihat, dirasakan, dan dilakukan selama ini,” tuturnya.

“Sehingga kita pun dapat menyadari dan memahami kekurangan yang ada pada diri masing-masing, serta terhindar dari segala perilaku buruk yang akan membuahkan kesombongan dan arogansi dalam kehidupan kita sebagai anggota Polri,” lanjutnya.

Selain itu AKP Aji Suseno juga mengingatkan agar seluruh personel kesatuannya terus belajar untuk meningkatkan kemampuan diri masing-masing, khususnya dalam hal ilmu-ilmu yang ada di dalam dunia kepolisian.

“Terus lah belajar untuk meningkatkan kemampuan dan ilmu kepolisian, sehingga dapat terus berpegang teguh kepada aturan yang berlaku sebagai seorang anggota Polri dan senantiasa dipercaya sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat,” pungkasnya. (pm/red)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama