Palangkaraya, Newsinkalteng.co.id - Ajang Pencarian Bakat Olahraga dan Seni akhirnya memasuki babak final. Kegiatan yang digelar sejak 27 Agustus 2024 dipungkasi dengan kegiatan puncak pada Selasa, 24 September 2024.
Keramaian pun tercipta di halaman SMAN 5 Palangka Raya. Semua siswa diberikan kesempatan menyaksikan dan berpartisipasi langsung. Beberapa lomba khususnya seni pertunjukan, seperti vokal solo, baca puisi, tari, cipta puisi, dan cipta lagu digelar dalam babak final di atas pentas. Khusus untuk bidang olahraga, babak final sudah selesai lebih dulu. Total keseluruhan ada 14 bidang seni dan 5 cabang olahraga yang diikuti siswa dalam ajang ini.
Beberapa pemenang cabang olahraga dalam kegiatan ini pun ditampilkan sebagai atraksi sekaligus hiburan, seperti pencak silat dan karate. Silih berganti penampilan para siswa menambah semarak kegembiraan hadirin.
Selingan penampilan lain yang juga turut memeriahkan kegiatan ini ada juga, seperti kuda lumping dan grup musik. Meski semakin siang cuaca kian panas, tampaknya keramaian itu tidak surut hingga selesai.
Kepala sekolah, Drs. M. Ramli, M.Pd., saat membuka dan menutup kegiatan memberikan apresiasi. Ia menyarankan agar kegiatan ajang pencarian bakat diselenggarakan tiap tahun dan ditindaklanjuti dengan pembinaan yang serius.
"Bakat dan minat erat kaitannya dan tak terpisahkan untuk mengukir prestasi.
Kita dukung ajang ini untuk mengukir prestasi sehingga mewujudkan budaya mutu agar lulusan kita semakin baik," tegasnya.
Lebih lanjut, Ramli menegaskan bahwa prestasi di bidang olahraga dan seni harus mendukung upaya menguatkan profil pelajar Pancasila yang berakhlak mulia. Dengan demikian, siswa harus terus belajar mengikuti perubahan untuk menjadi lebih baik dan berkualitas serta memberikan manfaat.
Sementara itu, Ketua Panitia yang juga Wakasek Kesiswaan, Jonkenedy, S.Pd., mengatakan bahwa Ajang Pencarian Bakat ini merupakan bagian dari memfasilitasi siswa yang berminat mengikuti ajang O2SN dan FLS2N mulai dari tingkat sekolah, kota, provinsi, dan nasional. Disampaikannya, siswa peraih peringkat terbaik dalam ajang ini harus mau mengikuti pembinaan selanjutnya dengan penuh semangat.
Akhirnya, para pemenang Ajang Pencarian Bakat Olahraga dan Seni pun diumumkan saat apel siang menjelang sore. Suasana meriah berlangsung dalam cuaca panas. Pembagian hadiah berupa piala dan sertifikat berlangsung seru. Sorak dan aplaus dukungan menambah semangat di tengah terik yang cukup menyengat. (LJ/red)
Tags:
SMAN 5 Palangka Raya