Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id - Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Eka Harap telah melaksanakan acara pelantikan dan pengangkatan sumpah bagi para lulusan program profesi ners pada tahun 2023. Acara berlangsung di Best Western Batang Garing, Palangka Raya. Selasa, (05/12/2023).
Acara yang dihadiri oleh para tamu undangan, keluarga, dan para tenaga pendidik ini menjadi momen bersejarah bagi para lulusan yang telah menyelesaikan pendidikan mereka di STIKES Eka Harap. Pelantikan dan pengangkatan sumpah ini menandai langkah awal bagi para perawat untuk memasuki dunia profesional dalam bidang kesehatan.
Dengan dilaksanakannya acara ini, diharapkan para lulusan program profesi ners STIKES Eka Harap dapat menjadi tenaga kesehatan yang berkualitas dan mampu memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.
Sementara itu, Plt. Direktur RSUD dr Doris Sylvanus Palangka Raya, Ady Fraditha, S.Kep. Ners, saat di temui awak usai mengikuti kegiatan ini menyampaikan bahwa mengenai pasca operasi jantung terbuka bahwa satu pasien hari ini sudah bisa dipindahkan keruangan biasa.
“Hari ini menyusul satu lagi, nah hari ini entahlah nanti siang atau sore nanti itu sudah bergabung di ruang biasa Setelah dari icu pasca operasi pada jantung terbuka kemarin,“ kata Plt. Direktur RSUD dr. Doris Sylvanus Tersebut.
Beliau juga mmenerangkan bahwa pasien dapat di pindahkan dari ruang ICU ke ruangan biasa melihat dari perkembangan kesehatan pasien pasca operasi tersebut.
“Insya Allah sudah masuk ruang biasa, dilihat kondisi hari ini atau besok mungkin perkembangannya ya karena ada beberapa yang harus dipersiapkan untuk bisa pindah ke ruang biasa itu aja deh,”tutur Ady.
Lebih lanjut, ia menyampaikan apabila pasien sudah benar-benar dalam kondisi membaik tentu diperbolehkan pulang.
“Untuk bisa pulang ke rumah itu melihat perkembangannya benar-benar, pengembangannya semoga dalam beberapa ke depan itu kondisi semakin membaik kalau sudah membaik dan bisa jalan itu boleh pulang tentunya,”ujar Ady.
Plt. Direktur RSUD dr. Doris Sylvanus, Ady Fraditha, S.Kep. Ners, juga mengajak awak media untuk selalu memantau perkembangan hasil pasca operasi jantung terbuka ini.
“Jangan kemana-mana tetap bersama kami mengikuti perkembangan dalam operasi bedah jantung terbuka bypass perdana ini.”tutup Ady. [Hlm/Red]