PENGURURS FORKI KALTENG RESMI DILANTIK DAN DIKUKUHKAN OLEH KETUA OLEH KETUA UMUM PB FORKI MARSEKAL TNI (Purn) HADI TJAHJANTO


Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id - Pelantikan dan pengukuhan pengurus FORKI Provinsi Kalimantan Tengah telah resmi dilantik dan dikukuhkan oleh Ketua oleh Ketua Umum Pengurus Besar Forum Karate-Do Indonesia (PB FORKI) Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto. Kamis (16/11/2023) malam.

Dalam sambutannya Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto, mengucapkan selamat kepada pengurus FORKI Kalimantan Tengah yang baru dilantik. Pergantian pengurus merupakan hal yang lumrah, bertujuan untuk melakukan regenerasi, dan kaderisasi Ia berharap agar pengurus tersebut dapat bekerja keras dan memajukan olahraga karate di Provinsi Kalimantan Tengah.

“Tentu, pergantian pengurus merupakan hal yang lumrah dalam suatu organisasi, termasuk dalam Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI). Hal ini bertujuan untuk melakukan regenerasi, kaderisasi, dan upaya untuk meningkatkan kinerja organisasi guna memajukan prestasi di bidang olahraga karate, “kata Marsekal TNI (Pur) Hadi Tjahjanto.


Sementara itu, Ketua Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Kotim, Wim Erka Benung saat ditemui awak media seusai mengikuti kegiatan tersebut mengatakan ini moment terbaik dimana bias dilantik langsung oleh ketua umum dan merupakan tantangan juga bagi FORKI kedepannya untuk meningkatkan prestasi dibidang Karate-Do.

“Saya ketua forki kabupaten Kotawaring Timur sekaligus juga yang hari ini dilantik sebagai wakil ketua bidang pembinaan prestasi merasa bangga karena hari ini baru bisa dilantik langsung oleh ketua umum dan ini merupakan tantangan kami semua agar FORKI bisa maju dan berkembang ,” kata Wim.

Wim juga berharap dengan terpilihnya ketum KONI Kalimantan tengah yang defenitif bias membawa olah raga di bumi isen mulang bias lebih berkembang.


“Kita harapkan kita koni juga sudah mulai membaik dengan sudah terpilihnya Ketua KONI yang definitif untuk kami yakin dengan keanggotaan pengurus Koni yang baru dan juga bergabung dan bersinergi dan kita berharap dan kita optimis bahwa olahraga di Bumi Isen Mulang di Kalimantan Tengah ini bisa makin maju makin berkembang,”papar Wim.

Selain itu, Wim juga berharap bahwa pada Pekan Olahraga Nasional (PON) yang akan diselenggarakan di Medan pada tahun 2024 mendatang, para atlet karate-do dari Provinsi Kalimantan Tengah dapat lolos dan berkompetisi dengan baik. Harapan ini menunjukkan upaya untuk meningkatkan prestasi atlet karate-do Kalteng dalam kancah olahraga nasional. Dengan demikian, diharapkan para atlet dapat menunjukkan kemampuan terbaik mereka dan membawa pulang prestasi yang gemilang untuk daerahnya.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Umum FORKI Kalteng terpilih periode 2023-2027 Prof. Dr. H. Suriansyah Murhaini, SH,MH , Danrem 102/Pjg, Kapolda Kalteng, Kepala Kantor Wilayah ATR/BPN Kalteng serta seluruh pengurus FORKI Kalteng. [Hlm/Red]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama