BALAI PRASARANA PERMUKIMAN WILAYAH (BPPW) KALIMANTAN TENGAH MELAKSANAKAN WORKSHOP PEMANTAUAN DAN EVALUASI KELEMBAGAAN SPAM TAHUN ANGGARAN 2023



Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Kalimantan Tengah melaksanakan Workshop Pemantauan dan Evaluasi Kelembagaan SPAM tahun anggaran 2023. Kegiatan ini di Swiis-bellhotel Danum Palangkaraya. Rabu (22/11/2023).

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan fungsi dari sarana dan prasarana SPAM yang telah dibangun, dengan fokus pada identifikasi keberadaan Badan Usaha Milik Daerah (BUMDIPDAM), Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Kelompok Masyarakat, dan Badan Usaha untuk Kebutuhan Sendiri. Selain itu, juga bertujuan untuk mengevaluasi kapasitas dan kinerja kelembagaan institusi serta sumber daya manusia yang terlibat dalam penyelenggaraan SPAM (lembaga pengelola), serta mengidentifikasi permasalahan terkait dengan pengelolaan SPAM.

Kepala BPPW Kalteng, Yanuar Seto Nugroho,ST,MT , melalui Kepala Seksi Pelaksana Wilayah I BPPW Kalteng Hotman Prian Pandiangan membuka Workshop secara resmi.

Metode pelaksanaan kegiatan Workshop Pemantauan dan Evaluasi Kelembagaan Provinsi Kalimantan Tengah TA. 2023 dilaksanakan secara tatap muka (offline) dengan metode Pleno dan Desk. Hal ini bertujuan agar seluruh peserta dapat secara langsung mengetahui dan memahami tata cara pengisian form kelembagaan dan pembaharuan data pada Buku Profil Kelembagaan SPAM Provinsi Kalimantan Tengah. Dengan pelaksanaan secara tatap muka, diharapkan interaksi antara peserta dan narasumber dapat berlangsung lebih efektif dan memungkinkan untuk diskusi mendalam serta tanya jawab yang lebih baik.

Pelaksanaan kegiatan Workshop Pemantauan dan Evaluasi Kelembagaan Provinsi Kalimantan Tengah TA. 2023 dilaksanakan selama 4 (empat) hari, yaitu dari hari Selasa tanggal 21 November 2023 hingga hari Jumat tanggal 24 November 2023. Dengan durasi kegiatan selama empat hari, diharapkan dapat memberikan waktu yang cukup bagi peserta untuk mendapatkan pemahaman yang mendalam terkait dengan pemantauan dan evaluasi kelembagaan SPAM di wilayah tersebut.

Pada kegiatan inihadir juga narasumber yang berasal dari berbagai instansi terkait, antara lain Direktorat Air Minum Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Kementerian Dalam Negeri, Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), serta Balai Prasarana Permukiman Wilayah Kalimantan Tengah. Kehadiran narasumber dari berbagai instansi tersebut diharapkan dapat memberikan wawasan yang luas dan beragam terkait dengan pengelolaan SPAM dan memberikan kontribusi yang berharga dalam kegiatan workshop ini.

Acara ini dihadiri langsung oleh perwakilan dari Bappeda/Bappedalitbang Kabupaten/kota , Dinas PUPR
Kabupaten/kota, Dirut PDAM/PERUMDA Kabupaten/kota dan Operator SIMSPAM Kabupaten/kota se-Provinsi Kalimantan Tengah.[Hlm/Red]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama