PELATIHAN KEPEMIMPINAN PENGAWAS (PKP) GELOMBANG I, II, III PROV. KALIMANTAN TENGAH TAHUN 2023 RESMI DITUTUP



Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id - Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Staf Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM) Suhaemi, mewakili Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) menghadiri Penutupan Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) Gelombang I, II, III Prov. Kalimantan Tengah Tahun 2023 yang diselenggarakan di Aula BPSDM Prov. Kalteng. Jumat (13/10/23).

Pada acara tersebut, Suhaemi menyampaikan apresiasi kepada peserta pelatihan yang telah menyelesaikan program dengan baik. Ia juga mengungkapkan harapannya agar para peserta dapat mengimplementasikan pengetahuan dan keterampilan yang telah mereka peroleh selama pelatihan dalam menjalankan tugas sebagai pengawas di berbagai instansi pemerintah di Kalimantan Tengah.

Selain itu, Suhaemi juga menjelaskan pentingnya peran pengawas dalam menjaga kualitas pelayanan publik dan mencegah terjadinya korupsi. Ia mengajak para peserta untuk terus meningkatkan kompetensi dan profesionalisme dalam menjalankan tugas sebagai pengawas.

Acara penutupan pelatihan ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah dan para pengawas yang telah mengikuti pelatihan. Mereka berkesempatan untuk berbagi pengalaman dan menjalin silaturahmi antar sesama pengawas.


Suhaemi juga menyampaikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan kepada BPSDM Provinsi Kalimantan Tengah sebagai satu-satunya lembaga pelatihan yang terakreditasi A di Kalimantan Tengah dengan teraktivasi A.

"Atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah saya ucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten/Kota yang telah mengirim dan mempercayakan peserta untuk mengikuti pelatihan kepemimpinan pengawas di BSDM Provinsi Kalimantan Tengah, satu satunya lembaga pelatihan yang terakreditasi A di Kalimantan Tengah dengan teraktivasi A ini sehingga sudah sekian lama sudah pernah tahun ini percayakan juga untuk masyarakat diklat pimpinan, "ucapnya

Dalam kesempatan tersebut, dilakukan juga penyerahan sertifikat kepada para peserta yang telah berhasil menyelesaikan pelatihan. Suhaemi berharap sertifikat ini dapat menjadi bukti kompetensi dan kualifikasi para peserta dalam melaksanakan tugas sebagai pengawas.


Ditempat yang sama, Sekretaris BPSDM Prov. Kalteng, Rohaidah menyampaikan pelatihan tersebut diikuti oleh 120 orang yang berasal dari BPSDM Kabupaten/Kota.

“Peserta pelatihan yang dinyatakan lulus berjumlah 119 orang, dan satu orang dinyatakan tidak lulus karena tindakan indisipliner dari hasil rekapitulasi nilai yang diperoleh pada perencanaan perubahan dan manajemen perubahan yang telah dia lakukan dan di dalam kegiatan tersebut ada penyerahan piagam penghargaan peserta terbaik Pelatihan Kepemimpinan Pengawas Angkatan I, II, dan III, "sampainya.[Hlm/Red]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama