Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id - Kepolisian Daerah Provinsi Kalimantan Tengah gelar Open turnamen mini soccer piala kemerdekaan tahun 2023, dibuka dan diresmikan langsung oleh Wakapolda Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol) Agung Budijono, S.I.K., M.Si., dilapangan Mini Soccer POLDA Kalteng Jl. Kelud (Asrama POLDA Kalteng). Selasa (12/09/2023)
Dalam sambutannya Kapolda Kalimantan Tengah yang dibacakan langsung oleh Wakapolda Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol) Agung Budijono, S.I.K., M.Si. mengatakan acara turnamen mini soccer Piala Kemerdekaan tahun 2023 ini adalah momen bersejarah perpaduang semangat olah raga dan semangat kemerdekaan Republik Indonesia (RI).
“Puji Syukur pada Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan rahmat Taufik serta hidayahnya kita masih diberikan kesehatan kesempatan sehingga dapat mengikuti acara pembukaan open turnamen mini soccer piala kemerdekaan tahun 2023 yang diadakan oleh Polda Kalimantan Tengah malam ini.acara malam ini adalah momen bersejarah yang memadukan sangat semangat olahraga dengan semangat kemerdekaan Republik Indonesia kami dari Polda Kalimantan Tengah merasa sangat terinspirasi oleh semangat dari para peserta official maupun penonton yang hadir dalam kesempatan ini,” kata Wakapolda, Brigjen Pol Agung Budijono.
Turnamen Mini Soccer Piala Kemerdekaan tahun 2023 dilaksanakan dalam rangka merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 tahun 2023. Tournamen Mini Soccer ini juga diikuti eks pemain Liga 1 dan Liga 2.
“Sebagai ajang silaturahmi di kalangan olahragawan peserta turnamen kali ini sungguh sangat luar biasa karena diikuti oleh 28 tim yang terdiri dari unsur TNI polri Pemda perbankan perusahaan dan klub bola yang ada di provinsi Kalimantan Tengah dan juga hadir komposisi pemain yang terdiri dari berbagai kalangan dari kelompok lokal Kalimantan eks pemain nasional dan pemain liga 1 maupun liga 2 di Indonesia,” papar Wakapolda, Brigjen Pol Agung Budijono.
Selain itu Wakapolda, Brigjen Pol Agung Budijono berharap melalui Tournamen Mini Soccer ini dapat menjaring pemain bola yang berbakat dalam mengharumkan nama provinsi Kalimantan tengah.
“Selain hadirnya tim-tim dan pemain yang berkualitas Saya berharap turnamen ini juga sebagai ajang untuk memunculkan bakat-bakat pemain bola yang akan mengharumkan nama provinsi Kalimantan Tengah di tingkat nasional untuk itu saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada panitia penyelenggara peserta official dan seluruh masyarakat yang memberikan dukungan dalam turnamen ini.” Tutur wakapolda, Brigjen Pol Agung Budijono.
Wakapolda, Brigjen Pol Agung Budijono, berpesan untuk menjaga sportivitas dalam bertanding.
“Terakhir saya akan mengingatkan kepada semua untuk menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dalam setiap pertandingan sehingga menciptakan suasana yang penuh kebanggaan tanpa melupakan semangat persatuan sebagai bangsa Indonesia mari bersama-sama membuat open turnamen mini soccer piala kemerdekaan tahun 2023 ini menjadi sukses dan selamat bertanding dan salam olahraga .” tutupnya. [Hlm/Red]