PELATIHAN KEPEMIMPINAN ADMINISTRATOR GELOMBANG I ANGKATAN I, II, DAN III PEMPROV KALTENG TAHUN 2023, RESMI DI TUTUP



Palangka Raya, Newsinkalteng.co.id – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng) H. Nuryakin mewakili Gubernur Kalteng secara resmi menutup Pelatihan Kepemimpinan Administrator Gelombang I Angkatan I, II, dan III Pemprov Kalteng Tahun 2023, bertempat di Aula Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Prov. Kalteng, Kamis (14/9/2023).

Jumlah peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator sebanyak 120 orang berasal dari Pemprov Kalteng 40 orang, Pemerintah Kota Palangka Raya 7 orang, Pemerintah Kabupaten Kapuas 8 orang, Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau 7 Orang, Pemerintah Kabupaten Katingan 6 orang, Pemerintah Kabupaten Sukamara 8 orang, Pemerintah Kabupaten Seruyan 6 orang, Pemerintah Kabupaten Barito Selatan 14 orang, Pemerintah Kabupaten Gunung Mas 6 orang, Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat 7 orang, Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur 6 orang dan Kejaksaan RI 5 orang.

Mengawali sambutannya, Sekda H. Nuryakin saat membacakan sambutan tertulis Gubernur Kalteng mengucapkan terima kasih dan penghargaan atas kepercayaan Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Seruyan dan Kabupaten Kapuas serta Pemerintah Kabupaten/Kota yang telah mengirim dan mempercayakan pejabatnya untuk menjadi peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator di BPSDM Prov. Kalteng, yang merupakan satu – satu nya Lembaga Pelatihan yang Terakreditasi A di Prov. Kalteng. Sebagai informasi, dalam rangka melaksanakan agenda Reformasi Birokrasi 2024 guna terwujudnya Birokrasi Kelas Dunia, Pelatihan Struktural Kepemimpinan Prov. Kalteng pada Tahun 2023 dilaksanakan dengan metode Blended Learning.


“Hal ini sebagai langkah nyata Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah dalam upaya mewujudkan ASN Unggul, yang digaungkan oleh Pemerintah Pusat dengan Employer Branding yakni Bangga Melayani Bangsa, serta titik tonggak penguatan nilai-nilai budaya kerja ASN dengan Core Values”, tuturnya.

Lebih lanjut disampaikan pada setiap instansi pemerintah diperlukan sosok pejabat administrator yang memiliki tanggung jawab dalam memimpin pelaksanaan seluruh kegiatan pelayanan publik, dan administrasi pemerintahan serta pembangunan bagi keberlangsungan unit organisasi, yaitu dalam peningkatan kinerja unit organisasi yang dilakukan oleh Pejabat Administrator.

Nuryakin juga mengungkapkan untuk memenuhi standar kompetensi manajerial jabatan Administrator, dapat diwujudkan melalui kegiatan seperti yang dilaksanakan saat ini, adapun kompetensi yang harus dipenuhi oleh Pejabat Administrator antara lain kemampuan untuk menggerakan seluruh anggota tim serta mengoptimalkan seluruh sumber daya yang dimiliki untuk bekerja bersama-sama sebagai Team Work yang solid dan menemukan cara-cara kreatif untuk mencapai tujuan organisasi.


“Melalui Pelatihan Kepemimpinan Administrator ini, telah dibekali Agenda Kepemimpinan dan Nasionalisme, Agenda Kepemimpinan Kinerja, Agenda Pengendalian Pekerjaan, Agenda Aktualisasi Kepemimpinan, fasilitas mata pelatihan, merancang aksi perubahan, dilanjutkan dengan Aktualisasi Kepemimpinan Kinerja selama tiga bulan yang diharapkan berdampak pada peningkatan kualitas birokrasi yang lincah, cepat dan tangkas itu membutuhkan pemimpin yang berkualitas dan profesional. Hanya ditangan pemimpin yang profesional lah maka akan terwujud birokrasi yang berkelas dunia”, pungkasnya.

Kepala BPSDM Prov. Kalteng Rahmawati dalam laporannya menyampaikan tujuan/ sasaran Pelatihan Kepemimpinan Administrator yakni Peserta diharapkan mempunyai kompetensi manajerial jabatan sebagaimana yang diamanatkan oleh Undang – Undang Nomor 5 Tahun 2014 pasal 15 angka (1) pejabat administrator sebagaimana dimaksud dalam pasal 14 huruf a bertanggung jawab memimpin pelaksanaan seluruh kegiatan pelayanan publik serta administrasi pemerintah dan pembangunan.


Pelatihan Kepemimpinan Administrator dilingkungan Prov. Kalteng Tahun 2023 dilaksanakan selama 105 hari dengan 908 JP. Kurikulum yang digunakan dalam penyelenggaraan Pelatihan Kepemimpinan Administrator di lingkungan Prov. Kalteng tahun 2023 terdiri dari 4 (empat) Tahap, yang dibagi dalam 4 (empat) agenda yaitu agenda Kepemimpinan dan Nasionalisme, agenda Kepemimpinan, kinerja, agenda pengendalian pekerjaan dan agenda Aktualisasi Kepemimpinan.

Rahmawati mengutarakan berdasarkan hasil penilaian aspek evaluasi terhadap peserta ditambah dengan aspek kedisiplinan dan hasil evaluasi serta hasil penentuan kelulusan peserta, maka peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator Angkatan Angkatan I, II, dan III berjumlah 120 orang dinyatakan lulus.

Penutupan PKA dihadiri Asisten Administrasi Bidang Adminitrasi Umum Setda Prov. Kalteng, Kepala Perangkat Daerah di Lingkungan Prov. Kalteng, Kepala BKD/BKPP/BKPSDM Kabupaten/Kota se-Kalteng, Widyaiswara/Pengajar dan Panitia Penyelenggara serta Peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator. [Hlm/Red]

Sumber : Hasil Liputan Newsinkalteng.co.id dan Media Multimedia Center Prov Kalteng.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama